Hubungi Kami

+62813181478

Email Kami

[email protected]

ISO 14001

ISO 14001 adalah standar internasional untuk Sistem Manajamen Lingkungan.

Apa itu ISO 14001

ISO 14001 adalah standar yang dapat memberikan kerangka kerja bagi organisasi Anda untuk mengembangkan, menerapkan, dan memelihara Sistem Manajemen Lingkungan yang efektif.

Standar ISO 14001 mengharuskan organisasi untuk mempertimbangkan aspek-aspek seperti penggunaan sumber daya alam, emisi, limbah, pengelolaan energi, dan dampak sosial mereka. Hal ini juga melibatkan komitmen terhadap pemenuhan regulasi lingkungan yang berlaku dan mempromosikan praktik-praktik berkelanjutan yang melindungi lingkungan berbasis perundang-undangan dan regulasi. Istilah dasar pemikiran tentang lingkungan adalah aspect dan impact dari suatu proses dan life cycle.

Mengapa Harus ISO 14001?

Penerapan dan Sertifikasi ISO 14001 dapat membantu organisasi dalam mengurangi dampak negatif yang mungkin ditimbulkan oleh kegiatan operasional terhadap lingkungan alam, termasuk air, udara, tanah, dan ekosistem secara keseluruhan. 

Regulasi ISO 14001: Memahami Keterkaitannya untuk Kesuksesan Bisnis

Apa Saja Benefit Sertifikasi ISO 14001?

Mengapa Harus Sertifikasi ISO 14001 dengan Nusacert?

Keahlian Teknis

Tim kami terdiri dari para ahli berpengalaman lebih dari 30 tahun, yang berdedikasi dengan pengetahuan yang mendalam tentang standar ISO dalam berbagai industri.

Pengakuan & Akreditasi

Nusacert mendapatkan Akreditasi dari Komite Akreditasi Nasional, artinya proses sertifikasi Nusacert diawasi dan telah diakui Nasional dan Internasional. Keabsahan sertifikasi Anda dapat divalidasi di iafsearch.org.

Dukungan Berkelanjutan

Kami percaya bahwa sertifikasi ISO bukanlah akhir, melainkan awal dari perjalanan peningkatan berkelanjutan bisnis Anda. Nusacert memberi dukungan berkelanjutan untuk membantu Anda mempertahankan dan meningkatkan Sistem Manajemen Lingkungan Anda.

Transparansi & Integritas

Kami berkomitmen untuk menjaga transparansi dan integritas dalam semua proses kami. Kami pastikan tidak ada hidden cost atau biaya diluar kesepakatan. Validasi yang mudah dapat dicek melalui qr code yang terhubung langsung dengan portal pengakuan dunia, iafsearch.org.

Efisiensi Biaya

Kami memberikan solusi biaya yang ekonomis tanpa mengorbankan kualitas layanan dan hasil akhir.

Akses Gratis Short Course

Kami percaya bahwa sertifikasi ISO bukanlah akhir, melainkan awal dari perjalanan peningkatan berkelanjutan bisnis Anda. Nusacert memberi dukungan berkelanjutan untuk membantu Anda mempertahankan dan meningkatkan Sistem Manajemen Lingkungan Anda.

NUSACERT

Mengapa Sertifikasi ISO Penting?

Sertifikasi ISO adalah investasi yang berharga bagi perusahaan Anda. Di Indonesia, sejumlah standar ISO telah diadopsi menjadi bagian dari regulasi yang harus dipatuhi. Contohnya, ISO 9001, ISO 14001, ISO 45001, ISO 37001, ISO 21001, dan standar lainnya telah menjadi peraturan yang harus diterapkan. Nusacert sebagai Lembaga Sertifikasi yang berdedikasi untuk mendukung organisasi di Indonesia dalam menjamin komitmen terhadap kualitas, keamanan, dan keberlanjutan untuk kredibilitas bisnis yang lebih tinggi serta kepercayaan pelanggan yang lebih luas.

Frequently Asked Questions

ISO 14001 dapat diterapkan di berbagai sektor industri untuk membantu meningkatkan kinerja lingkungan dan memenuhi standar keberlanjutan. Adapaun klien yang telah kami audit sertifikasi yaitu:

  • Jasa Konstruksi, Konsultan dan Engineering
  • Pengadaan Barang dan Jasa
  • Manufaktur Otomotif, Tekstil, Chemical, Elektronik
  • Oil and Gas
  • Logistik dan Perkapalan
  • Pendidikan (Sekolah, Universitas dan Lembaga Kursus)
  • Pertambangan
  • Lembaga BUMN dan Pemerintahan
  • Perdagangan Eceran dan Distribusi
  • Makanan
  • Sektor Pariwisata: Perhotelan, Mall dan Restoran
  1. Segera Hubungi Nusacert: Jika perusahaan Anda telah menyelesaikan persiapan dan penerapan standar ISO 14001, jangan ragu untuk menghubungi Nusacert. Sebagai Lembaga Sertifikasi terkemuka, kami siap memberikan pelayanan terbaik dalam proses Audit Sertifikasi ISO 14001. Kami akan mengirimkan formulir aplikasi agar Anda dapat memperoleh harga terbaik sesuai dengan ruang lingkup sertifikasi yang diinginkan.
  2. Audit Tahap Pertama (Pra-Penilaian): Nusacert akan melaksanakan audit tahap pertama ISO 14001 untuk mengidentifikasi kesenjangan atau area yang perlu diperbaiki sebelum tahap audit sertifikasi dilakukan.
  3. Audit Tahap Kedua (Sertifikasi): Setelah semua persiapan telah selesai dan perbaikan dilakukan, Nusacert akan melanjutkan dengan audit sertifikasi ISO 14001. Tujuan dari audit ini adalah untuk memverifikasi bahwa sistem manajemen Anda memenuhi semua persyaratan ISO 14001.
  4. Proses Perbaikan dan Sertifikasi: Apabila terdapat ketidaksesuaian yang ditemukan selama audit, segera lakukan tindakan korektif sesuai dengan waktu yang ditetapkan oleh tim Nusacert. Setelah semua ketidaksesuaian telah ditangani dan sistem organisasi dianggap memenuhi standar yang ditetapkan, tim auditor akan merekomendasikan perusahaan Anda untuk menerima sertifikat ISO 14001 dari Nusacert.
  5. Pemeliharaan dan Pemantauan: Penerimaan sertifikat ISO 14001 tidak berarti selesai dan cukup. Organisasi Anda harus tetap memelihara dan memantau penerapan ISO 14001 untuk perbaikan berkelanjutan. Nusacert akan melakukan audit surveilans secara berkala untuk memastikan bahwa organisasi Anda terus memenuhi persyaratan dan menjaga sertifikasi yang telah diperoleh.
  1. Pelajari dan Pahami Persyaratan Standar ISO 14001: Pelajari dan pahami semua persyaratan dari standar ISO 14001.
  2. Dapatkan Pelatihan Dan Konsultasi ISO 14001: Pastikan semua personel yang terlibat dalam implementasi SML 14001 telah menerima pelatihan yang diperlukan dan memahami peran mereka dalam menjaga kepatuhan terhadap standar ISO 14001. Jika dibutuhkan, Anda dapat meminta bantuan konsultan yang sudah menguasai ISO 14001, mereka dapat membantu Anda memahami persyaratan dan menunjukkan cara terbaik untuk mengintegrasikannya ke dalam operasi bisnis Anda.
  3. Pengembangan Sistem Manajemen Lingkungan (SML) ISO 14001: Pastikan Sistem Manajemen Lingkungan ISO 14001 telah dibuat, dikembangkan dan diimplementasikan. Ini melibatkan identifikasi aspek lingkungan, penetapan tujuan dan target, serta penetapan prosedur operasional untuk mengelola dampak lingkungan.
  4. Lakukan Audit Internal dan Tinjauan Manajemen: Bertujuan untuk mengevaluasi kesiapan organisasi terhadap ISO 14001 dalam menghadapi audit eksternal dari Badan Sertifikasi. Audit internal ini akan membantu mengidentifikasi kelemahan atau ketidaksesuaian yang perlu diperbaiki sebelum audit sertifikasi ISO 14001 dilakukan.
  5. Perbaikan dan Tindakan Korektif: Menindaklanjut hasil audit internal dan simulasi dengan melakukan perbaikan dan tindakan korektif yang diperlukan untuk memastikan bahwa organisasi siap menghadapi audit sertifikasi ISO 14001.
  6. Pahami perundang undangan serta regulasi lingkungan yang berlaku serta terapkan.

Biaya sertifikasi ISO 14001 bervariasi tergantung pada beberapa faktor:

  1. Ukuran dan Kerumitan Organisasi: Biaya sertifikasi tergantung dengan karyawan dan tingkat kerumitan dari struktur organisasi. Semakin besar skala perusahaan menghasilkan durasi audit lebih banyak dan lebih kompleks yang secara langsung mempengaruhi total biaya sertifikasi ISO 14001.
  2. Cakupan dan Lokasi Sertifikasi: Biaya juga dipengaruhi oleh lingkup kegiatan yang ingin disertifikasi dan lokasi organisasi. Proses sertifikasi ISO 14001 di beberapa lokasi atau untuk berbagai kegiatan bisa lebih rumit dan memerlukan lebih banyak waktu audit, yang berpengaruh ke biaya sertifikasi.
  3. Status Akreditasi: Sertifikasi ISO 14001 yang terakreditasi umumnya memiliki biaya yang lebih tinggi dibandingkan dengan yang belum atau tidak terakreditasi karena nilai tambah dan pengakuan internasional yang disediakan oleh sertifikasi terakreditasi.

Berikut perkiraan biaya sertifikasi ISO 14001 berdasarkan jumlah karyawan:

  • 1-10 karyawan: Rp. 18.000.000 - Rp. 25.000.000
  • 11-50 karyawan: Rp. 25.000.000 - Rp. 38.000.000
  • 51-100 karyawan: Rp. 38.000.000 - Rp. 50.000.000

Lebih dari 100 karyawan? untuk rinciannya.

Sertifikasi ISO 14001 tidak secara khusus diatur dalam perundang-undangan di Indonesia. Namun terdapat beberapa peraturan yang berkaitan dengan lingkungan dan keberlanjutan yang harus dipatuhi oleh perusahaan di Indonesia. Beberapa peraturan tersebut antara lain:

  • Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 Tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup (UU PPLH)

Undang-Undang ini memberikan dasar hukum bagi perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup di Indonesia. Meskipun tidak secara khusus menyebutkan ISO 14001, UU ini menetapkan kewajiban bagi setiap orang, badan hukum, dan pemerintah untuk menjaga kelestarian lingkungan hidup.

  • Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 47 Tahun 2012 Tentang Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan (CSR)

PP ini menyatakan bahwa perusahaan wajib melaksanakan tanggung jawab sosial dan lingkungan. Meskipun tidak secara khusus menyebutkan ISO 14001, implementasi sistem manajemen lingkungan seperti ISO 14001 dapat membantu perusahaan memenuhi kriteria tanggung jawab lingkungan.

Jika suatu perusahaan beroperasi di sektor atau industri tertentu, mungkin ada persyaratan khusus yang berkaitan dengan aspek lingkungan yang harus dipatuhi.

Sertifikat ISO umumnya berlaku selama tiga tahun setelah sertifikasi pertama kali didapatkan. Namun selama 3 tahun, ada proses maintenance audit/surveillance audit untuk memastikan bahwa sistem masih konsisten diterapkan.

Setelah tiga tahun, perusahaan perlu melakukan audit ulang keseluruhan sistem.

Application Form

Download application form melalui tombol di bawah ini.